Kolaborasi Fakultas Kedokteran Hewan – Universitas Gadjah Mada dan Yamaguchi University (Jepang) dalam Program Peningkatan Kualitas Reproduksi Sapi di Gunungkidul, Yogyakarta

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp

Pada hari Selasa (21/6/2022), Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada, Indonesia bersama Joint Faculty of Veterinary Medicine, Yamaguchi University (Jepang) melakukan penandatanganan kerjasama Japan International Cooperation Agency (JICA) Grass-root Project selama 3 tahun dari tahun 2022-2025 dalam tema peningkatan kualitas sapi dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat peternak di Gunungkidul, Yogyakarta.

Proyek ini mengusung tema “Improving Cattle Breeding Management for the Well-being of Farmers in Gunungkidul, Yogyakarta, Indonesia” dengan tujuan utama adalah meningkatkan performa reproduksi sapi sehingga mampu dihasilkan pedet yang dapat membantu ekonomi masyarakat peternak Gunungkidul.

Beberapa strategi akan dilakukan dalam kolaborasi ini, yaitu dengan perbaikan pendataan dengan kerjasama dengan iSIKHNAS, melakukan transfer dan diskusi ilmu dengan seminar rutin, transfer ilmu peternakan sapi di jepang melalui seminar setiap bulan, serta pelatihan petugas inseminasi serta petugas kesehatan hewan atau pengiriman tenaga ahli ke peternakan untuk memberikan pelatihan.

MoU kerjasama antara FKH UGM, Yamaguchi University, JICA Grass-root Project dan Pemerintah  Gunungkidul

Penandatanganan kerja sama tersebut diikuti oleh beberapa pihak yang terlibat yaitu dari Fakultas Kedokteran Hewan – Universitas Gadjah Mada, Joint Faculty of Veterinary Medicine – Yamaguchi University, Japan International Cooperation Agency (JICA), dan dari Pemerintah Gunungkidul, Yogyakarta.

Pihak Fakultas Kedokteran Hewan – UGM yang terlibat antara lain Prof. drh. Teguh Budipitojo, M.P., Ph.D selaku Dekan, drh. Agung Budiyanto, M.P., Ph.D selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. drh. Widagdo Sri Nugroho, M.P. selaku Wakil Dekan bidang Keuangan, Aset dan Sumber Daya, Prof. Dr. drh. Aris Haryanto, M.Si. selaku Wakil Dekan bidang Penelitian, Pengabdian dan Kerjasama, Prof. Dr. drh. A.E.T.H. Wahyuni, M.Si selaku Asisten Wakil Dekan, drh. Erif Maha Nugraha Setyawan, M.Sc., Ph.D. selaku Kepala Departemen Reproduksi, Obstetri dan Ginekologi, Dr. drh. Hery Wijayanto, M.P. selaku Ketua Program Studi S-1, Drh. Heru Susetya, M.P., Ph.D. selaku Ketua Program Studi Profesi Dokter Hewan, Dr. drh. Dwi Priyowidodo, M.P. selaku Ketua Program Studi S-2, serta Dr. drh. Tri Untari, M.Si. selaku Ketua Program Studi S-3

Pihak Yamaguchi University dan beberapa alumni Fakultas Kedokteran Hewan – UGM yang terlibat dalam proyek kolaborasi

Pihak Joint Faculty of Veterinary Medicine, Yamaguchi University yaitu Prof. Masahisa Watarai., Ph.D. selaku Dekan, Prof. Hiroshi Sato, Ph.D. sebagai Manager JICA Grass-root Project, Prof. Mitsuhiro Takagi, Ph.D. selaku Ketua Deparatemen Theriogenologi, Dr. Masayasu Taniguchi, Ph.D. selaku Associate Professor Laboratorium Theriogenologi, Prof. Ikufumi Tomimoto selaku Penasehat JICA Project, Masahiro Ueda selaku Divisi Hubungan Internasional, Kiyoshi Moriyama, serta Imron Rosyadi selaku Asisten Project Manager assistant

Pihak Japan International Cooperation Agency (JICA), Kazuro Shibuya selaku Direktur, Chugoku Yohei Nuruki selaku Program Officer, Chugoku Mariko Nakayama selaku Konsultan Formulasi JICA Project Indonesia

Kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas ternak dan peternak di Gunungkidul, Yogyakarta dan selanjutnya diharapkan dapat menjadi percontohan untuk peternakan di seluruh penjuru Indonesia. Ternak sehat, Peternak Sejahtera

//