Delegasi merupakan salah satu kegiatan dari Departemen Aksi Masyarakat, Kelompok Studi Hewan Kesayangan (KSHK) yang bertujuan untuk menjalin hubungan dengan kelompok studi hewan kesayangan yang ada di universitas lainnya dan meningkatkan ilmu dari anggota KSHK yang menjadi perwakilan Delegasi.
Kegiatan Delegasi pertama pada tahun 2024 ini dilaksanakan secara luring oleh Kelompok Pet Animal (KEPETA) FKH UB pada hari Sabtu, 1 Juni 2024 yang berlokasi di Lobby gedung B FKH UB. Kuliah Pakar yang dikunjungi oleh delegasi dari KSHK ini mengangkat tema “Pet Emergency & First Aid” dengan pembicara drh. Yulinar Risky Karaman, M. Biomed yang merupakan dokter praktisi di Rumah Sakit Hewan Pendidikan FKH UB.
Pelaksanaan Kuliah Pakar diawali dengan pemaparan materi oleh pembicara yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dari para peserta. Selain itu, Kuliah Pakar juga diisi dengan sesi hands on berkelompok yang akan diampingi oleh panitia Kuliah Pakar yang sudah berpengalaman. Para panitia memberikan penjelasan terkait cara bandaging dan melakukan CPR (Cardiopulmonary Resuscitaion) pada dummy (boneka). setelah kegiatan hands on, terdapat sesi demo hands on untuk tiga peserta. Lalu dilanjutkan dengan sesi kuis yang sudah disediakan terkait materi yang sudah dipaparkan sebelumnya dan akan mendapat hadiah bagi peserta dengan nilai terbaik.
Kegiatan Delegasi yang mengunjungi kegiatan Kuliah Pakar ini diharapkan dapat membantu mahasiswa dalam mengetahui triase pada hewan kesayangan, melakukan pertolongan pertama pada hewan, meningkatkan keterampilan dalam penanganan kegawatdaruratan, dan menjawab pertanyaan yang tidak didapatkan dalam perkuliahan terutama terkait penanganan pada penyakit urgensi pada hewan kesayangan.
Kontributor: Esther Margaret Taniaga dan Nasywa Humaira Mustofa