Pada tanggal 8-25 April 2021 telah dilaksanakan salah satu program kerja dari OSVET yaitu kegiatan Fit From Home : Express Your Soul Move Your Body. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui pembuatan video oleh BSO dan pengumuman pemenang di media sosial OSVET.
Fit From Home ini merupakan acara kompetisi video yang wajib diikuti oleh seluruh BSO yang ada di FKH dengan tujuan tetap sehat walaupun dari rumah. Rangkaian acara dimulai pada tanggal 8-20 April 2021 untuk periode pengumpulan video. Seluruh BSO nantinya akan diwajibkan untuk membuat video sekreatif mungkin yang berkaitan dengan cabang olahraga maupun seni sesuai dengan BSO mereka.
Rangkaian acara dilanjutkan pada tanggal 20-24 April 2021 dimana video yang telah dikumpulkan oleh tiap BSO akan dinilai oleh para panitia. Beberapa aspek yang dinilai antara lain kesesuaian dengan ketentuan, estetika, teknis, dan kreativitas. Setelah seluruh panitia menilai hasil video yang telah dibuat BSO, terdapat juara 1 yaitu BSO Futsal dengan skor 6610, juara 2 BSO Basket dengan skor 6420, dan juara 3 BSO Badminton dengan skor 5945. Selanjutnya pemenang akan diumumkan pada akun Instagram OSVET pada tanggal 25 April 2021.
Diharapkan dengan adanya acara ini dapat membuat mahasiswa FKH khususnya anggota BSO FKH UGM tetap sehat selama pandemi dengan tetap berolahraga ataupun melakukan kegiatan sesuai minat dan bakat mahasiswa itu sendiri.