Bulan Oktober ini BEM FKH UGM dan UKM Olahraga dan Seni Veteriner FKH UGM telah melaksanakan kegiatan FKH Got Talent yang merupakan ajang penyaluran bakat mahasiswa FKH UGM terutama pada bidang non-akademik baik per seorangan maupun kelompok. Mengusung tema “Ekspresi Diri Melalui Eksplorasi Kreasi #dirumahaja,” diharapkan di masa pandemi ini mahasiswa FKH UGM dapat lebih produktif untuk menyalurkan bakal selama berada di rumah.
Kegiatan ini dilaksanakan secara daring penuh pada akun sosial media BEM KH UGM dan UKM Olahraga dan Seni Veteriner FKH UGM. Kegiatan ini terdiri dari pendaftaran dan pengumpulan karya, pemublikasian karya melalui kanal youtube “FKH Got Talent”, masa penjurian, dan pengumuman.
Pendaftaran dan pengumpulan karya dilaksanakan pada tanggal 26 September 2020 sampai dengan 9 Oktober 2020. Terdapat 10 mahasiswa yang mendaftarkan bakatnya. Kegiatan dilakukan dengan peserta mendaftarkan karya pada formulir yang telah disebarkan oleh panitia.
Pemublikasian karya dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2020 di kanal youtube “FKH Got Talent”. Hal ini bertujuan untuk sesi penilaian terbuka oleh seluruh audiens. Masa penjurian oleh panitia dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2020 sampai dengan 16 Oktober 2020 yang menghasilkan 4 orang pemenang, yaitu Nabila A., Tirza, Iwan K., dan Figita.
Menurut, Ananta Mahardika Agung,Kepala Departemen Minat dan Bakat, FKH Got Talent tahun ini walapun terkendala pandemi sudah sangat baik dalam segi teknis maupun konsep acara yg dilaksanakan. Kekurangan dari FKH Got Talent ini bisa menjadi evaluasi untuk kedepannya serta membuat inovasi-inovasi baru untuk FKH Got Talent di tahun-tahun berikutnya.Sedangkan menurut Nafisa Azzahra,Staff Departemen Jaringan Eksternal, menyampaikan bahwa acara FKH Got Talent ini merupakan acara yang menyenangkan dan asik, sehingga bakat mahasiswa FKH UGM yang bermacam-macam dapat terpublikasikan dan diketahui banyak kalangan, dalam menjalankan kepanitiaannya pun tidak memberatkan dan tidak menyulitkan, sehingga dirinya dapat enjoy selama menjadi panitia FKH Got Talent.