Delegasi HSTP merupakan kegiatan yang diadakan oleh Himpunan Studi Ternak Produktif untuk menambah pengetahuan dan wawasan bagi peserta delegasi dan menambah jaringan bagi mahasiswa dan organisasi. Peserta delegasi HSTP mengikuti Seminar Nasional Edupro 2019 “Acupunture : Enhanching Equine Medicine with Alternative Theraphy” yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Oktober 2019 di Fakultas Kedokteran Hewan, Universitas Airlangga. Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan dihadiri oleh dokter hewan dan mahasiswa dari berbagai universitas.
Acara ini diisi oleh tiga pembicara dan seorang moderator. Materi pertama disampaikan oleh drh. Dina D. Guntaran, CVA. Materi pertama yang dimoderatori oleh saudari Estu Ratri Ayuni selaku Academic Manager of Airlangga Equine Club 2019 ini membahas tentang Traditional Chinese Veterinary Medicine, utamanya tentang dasar-dasar akupuntur.
Materi kedua diisi oleh drh. Silfiana Ganda Kesuma selaku ketua ONT Asosiasi Akupuntur dan Terapi Integratif Indonesia (AKTIVI) menjelaskan mengenai Akuountur dan Terapi Integratif untuk Penanganan Cedera Traumatik pada Kuda. Beliau menjelaskan tentang anatomi dan titik-titik meridian akupuntur pada kuda. Selain itu juga, beliau berbagi pengalaman dan informasi mengenai kasus-kasus yang beliau hadapi di lapangan.
Materi ketiga dibawakan oleh Prof. Dr. Tatang Santanu Adikara, MS., TOT Akp., Drh. Selaku Master TOT Pendidikan Akupuntur dan Guru Besar Universitas Airlangga. Beliau menjelaskan mengenai pengetahuan tentang laserpuntur kuda dan alat-alat yang digunakan untuk akupuntur.
Akupuntur dapat diterapkan bersamaan dengan pengobatan western. Akupuntur dapat menyembuhkan berbagai penyakit, misalnya terkait reproduksi hewan. Hewan yang awalnya tidak menunjukkan tanda-tanda birahi (silent heat) dengan terapi akupuntur bisa disembuhkan.
Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan mampu memperoleh pengetahuan dan wawasan terkait pengobatan integrative akupuntur pada hewan kuda, memperoleh skill untuk berkomunikasi, menjalin relasi, dan menjadi delegasi yang baik.