ZOO CHECK

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp

 

Departemen Pelatihan dan Pengkajian Kelompok Studi Satwa Liar (KSSL) FKH UGM mengadakan kegiatan Zoo Check dengan tema “Creating a new POV of ex-situ conservation through fun exploration” yang dilatarbelakangi oleh maraknya perburuan dan perdagangan satwa liar serta penebangan hutan yang menjadi ancaman terbesar bagi kelangsungan hidup satwa liar di Indonesia. Perhatian pemerintah dalam upaya pelestarian satwa liar Indonesia adalah dengan melakukan upaya penyelamatan dan pelestarian satwa liar di luar habitatnya. Dengan adanya program Zoo Check yang diadakan tiap tahunnya ini, diharapkan dapat ditumbuhkannya kesadaran dan keinginan untuk semakin mencintai dan melindungi satwa liar. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum’at sampai dengan Minggu, tanggal 29 November sampai dengan 1 Desember 2019 di Maharani Zoo dan Goa, Lamongan, Jawa Timur.

Kegiatan ini diikuti oleh 30 peserta, dengan bentuk kegiatan observasi manajemen satwa di Maharani Zoo dan Goa dengan memperhatikan aspek yang meliputi keadaan hewan, kandang, privasi, kondisi lingkungan, keamanan dan penanda, disertai dengan penyampaian materi dan diskusi dengan dokter hewan yang bertugas di Maharani Zoo dan Goa dengan tujuan untuk menambah ilmu tentang bagaimana perawatan beserta manajemen satwa-satwa liar yang dirawat di kebun binatang atau tempat konservasi (ex-situ). Adapun hewan yang diamati dibedakan kategorinya menjadi empat, yakni mamalia, primata, reptil, dan aves. Penyampaian materi yang disampaikan oleh drh. Laily meliputi manajemen, kasus yang terjadi, pencegahan penyakit, dan juga pengobatan yang dilakukan pada satwa liar di Maharani Zoo dan Goa.

Dengan adanya Zoo Check ini diharapkan dapat meningkatkan kepedulian, pengetahuan, serta untuk membekali mahasiswa calon dokter hewan.

Salam Lestari!